sering kali
keuangan pada bulan ramadhan biasanya tidak ter kontrol karena di sebabkan oleh
beberapa faktor seperti, terlalu sering berbuka puasa di luar, belanja sesuatu
yang cenderung kurang di perlukan, dan beberapa hal lain yang menyebab kan
keuangan di bulan ramadhan kurang stabil. untuk menghindari hal tersebut disini
ada beberapa tips yang mungkin bisa berguna untuk sahabat.
1. Buat Anggaran
atau Rencana Keuangan
Untuk memudahkan
cara menghemat pengeluaran selama bulan puasa, kamu harus bikin rencana
keuangan. Buat daftar pengeluaran yang direncanakan untuk makan sahur, berbuka,
beli takjil, dan sebagainya. Anggarkan juga biaya untuk hiburan seperti buka
bersama teman di luar rumah. Yang paling penting dan tidak boleh terlupa,
adalah budget untuk membayar zakat fitrah dan sedekah.
Kamu juga harus
pintar-pintar, nih, menyusun daftar prioritas pengeluaran apa saja yang penting
buatmu. Contohnya, bayar zakat fitrah. Jadi, kalau misalnya uangmu mepet, kamu
tahu pengeluaran mana yang harus didahulukan.
2. Catat
Pengeluaran Harian
Kalau sudah bikin
rencana keuangan untuk sebulan, dalam penerapannya kamu harus rajin mencatat
pengeluaran harian, ini sangat berguna untuk mengontrol pengeluaran, apa lgi
sekarang ini semua harga barang sangat melambung tinggi. Soalnya, nih, kalau
kamu tidak membatasi dan mencatat pengeluaran apa saja yang dilakukan,
alih-alih berhemat, kamu malah makin boros. Contohnya, merasa tidak
mengeluarkan uang untuk makan siang, tetapi setelah buka puasa justru uangnya
dipakai untuk nongkrong di luar sampai
larut malam atau sekedar jajan yang sebenar nya kamu tidak butuh melainkan
hanya ingin. Kalau begini, pengeluaranmu akan bocor secara halus. nah, dengan
adanya kamu mencatat berapa pengeluaran harian maka kamu akan lebih dapat
mengontrol keuangan dan kamu tahu berapa yang sudah dikeluarkan dan kelola
sisanya dengan bijak.
3. Belanja
Makanan Sesuai Kebutuhan
Biasanya harga
bahan makanan selama bulan puasa juga ikut melonjak naik. Untuk tetap bisa
berbelanja dengan lebih hemat, belilah bahan makanan pokok untuk makan saat
sahur dan berbuka. Selama kebutuhan makanan Anda terpenuhi dengan baik, maka
Anda tidak perlu membeli makanan tambahan atau jenis makanan lainnya sebagai
salah satu cara menghemat.
4. Masak Sendiri
poin ini juga
sangan berpengaruh, Untuk menjaga kehematan dan kebersihan makanan selama bulan
puasa, yang harus Kamu lakukan adalah memasak sendiri menu sahur dan berbuka.
Dengan memasaknya sendiri, Kamu juga terpancing untuk menghabiskannya.
Lagipula, Kamu juga bisa mengatur semua yang terkait rasa agar pas dengan lidah
Kamu.
5. Menu berbuka dan sahur bisa digabung
Tak perlu buang energi, waktu, dan uang untuk
menambah jumlah menu harian di Bulan Puasa. Kamu bisa memasak menu berbuka
puasa yang nantinya bisa digunakan lagi sebagai menu sahur. Selain hemat uang,
Kamu juga menghemat waktu karena hanya cukup memanaskan hidangan buka puasa
tadi. Kesegarannya pun masih sangat bisa ditoleransi, kok.
6. Tidak membeli baju lebaran
Poin ini cukup menentang dan sangat tidak
mungkin rasanya tidak membeli baju baru di hari lebaran, apa lagi untuk yang punya
anak, namun kamu bisa mengantisipasi nya
dengan beli secukup nya, sesuai kebutuhan dan pastinya sesuai dengan budget
yang kamu punya,
Semoga beberapa tips di atas dapat membantu
kamu untuk berhemat dan mengontrol keuangan di bulan ramadhan.
Temukan artikel menarik serta informasi mengenai UPVC Bandung, Kusen UPVC, PINTU UPVC, UPVC CONCH, KUSEN UPVC MURAH, KUSEN UPVC ANTI BOCOR, KUSEN UPVC BANDUNG, UPVC, dan artikel menarik lainnya di UPVC BANDUNG BY TETA.